Jumat, 06 November 2009

Artikel Mario Teguh

Anda tidak akan mencapai kebesaran yang Anda idamkan
dengan mengkhawatirkan hal-hal kecil, memikirkan yang kecil-kecil,
dan melakukan yang kecil-kecil.

Ukuran Anda ditentukan oleh
ukuran dan kualitas dari fokus Anda.

...........

Yang Anda pikirkan, menentukan yang Anda lakukan.
Dan yang Anda lakukan, menentukan yang Anda hasilkan.
Maka ukuran dan kualitas dari pikiran Anda,
menentukan ukuran dan kualitas hasil dari pekerjaan Anda.

Perhatikanlah, orang-orang yang tidak membangun ukuran
dan kualitas dari yang mengisi pikirannya,
akan berteman dalam pergaulan yang meributkan perkara-perkara kecil,
takut menginginkan yang besar,
memilih pekerjaan dan tanggung-jawab kecil,
menyombongkan kelebihan yang kecil,
dan menjadikan dirinya pantas untuk dihargai kecil.

Maka anjurannya bagi kita, adalah agar kita memilihkan isi bagi pikiran kita,
yang ukuran dan kualitasnya akan mengutamakan kita dalam pergaulan yang baik,
dalam pekerjaan yang baik, dan dalam menghasilkan yang baik.

………..


Sahabat-sahabat saya yang terkasih,

Mudah-mudahan catatan kecil di atas dapat membantu proses penyederhanaan pikiran dan perasaan kita, agar kita hanya mengisi pikiran dan mewarnai perasaan dengan hal-hal yang berpihak kepada kebesaran dan kejayaan kehidupan kita.

Marilah kita berfokus memikirkan, merasakan, dan melakukan yang sudah jelas-jelas harus kita lakukan untuk menjadikan kita pribadi yang lebih kuat dari masalah-masalahnya.

Lakukanlah yang bisa Anda lakukan.
Serahkan semua yang berada di luar kemampuan Anda, kepada Tuhan.
Beliau adalah sebaik-baiknya wakil dan penyelesai masalah.

Kedamaian dalam berserah, adalah penunjuk tingkat iman. (Mario Teguh, 2009)

Saya tertarik dengan artikel ini yang membahas mengenai kualitas kita ditentukan dengan pemikiran kita. Hal ini menyadarkan kita bahwa tanpa sadar ataupun dengan sadar kita seringkali berpikir mengenai hal-hal kecil yang sebetulnya tak berguna bagi masa depan kita. Termasuk saya..Mudah2an dengan posting saya ini, saya diingatkan bahwa kualitas kita ditentukan dengan pikiran kita.Begitulah kiranya..Semoga bermanfaat.